Memiliki wajah yang putih dan cerah memang menjadi dambaan setiap orang, khususnya bagi para wanita. Wanita merasa bisa lebih percaya diri dengan wajah yang cerah Continue Reading
7 Tips Berpakaian Agar Wanita Tampak Lebih Tinggi
Terlihat tinggi merupakan keinginan banyak wanita. Biasanya usaha yang di lakukan hanya dengan menggunakan high heels. Ternyata tidak hanya itu yang dapat dilakukan Continue Reading
Tips Memutihkan Kulit Wajah Dengan Susu Cream Kental Manis
Susu cream kental manis biasanya dipakai sebagai pelengkap untuk makanan atau minuman agar rasa dan sajiannya terlihat lebih enak. Tapi ternyata susu kental manis dapat digunakan untuk memutihkan kulit wajah. Pasti di benak kalian akan terfikirkan, Apakah hasilnya bisa maksimal dan kita bisa mendapatkan kulit yang putih? atau malah akan dikeruminin semut gara-gara itu kan manis sekali?
Ternyata manfaat dari masker susu ini sangat banyak loh. Mulai dari memutihkan, mencerahkan, menghilangkan flek hitam dan noda bekas jerawat, melembabkan, sampai mengencangkan kulit wajah. Selain itu dapat digunakan untuk membersihkan kuku dan menghilangkan mata panda (lingkaran hitam di bawah mata). Caranya dengan membuat masker lalu diaplikasikan ke wajah Anda. Yuk kita liat manfaat dari susu cream kental manis dan lihat juga cara pembuatan maskernya!
- Menghilangkan Mata Panda
Mata panda biasanya karena metabolisme tubuh yang terganggu atau karena kurang tidur. Pasti kita ingin sekali untuk menghilangkannya, mudah kok. Caranya ambil kapas dan basahi dengan susu UHT (Ultra high temperature) dingin, lalu kompreskan pada area mata yang hitam. Biarkan selama 5 menit lalu bilas hingga bersih.
- Mencerahkan Kulit Wajah
Biasanya masker yang digunakan untuk mencerahkan kulit adalah masker beras dan kunyit, tapi masker susupun dapat mencerahkan kulit. Caranya bersihkan wajah lalu oleskan susu UHT secara merata pada wajah dan leher. Setelah itu diamkan beberapa menit lalu bilas dengan air hangat. Lakukan perawatan ini dua kali seminggu untuk hasil maksimal.
- Mengatasi Kulit Wajah Berminyak
Kulit berminyak dapat mengakibatkan seseorang menjadi tidak pede untuk tampil di depan orang-orang. Karena kulit wajah yang berminyak akan terlihat kusam. Tak hanya itu kulit berminyak juga dapat menimbulkan jerawat.
Caranya, bersihkan wajah lalu oleskan susu non-fat dengan bantuan kapas. Diamkan beberapa menit hingga susu mengering dengan sendirinya. Setelah itu bilas wajah dengan air hangat.
- Menyegarkan Wajah
Kita beraktifitas di luar rumah seharian. Tak di pungkiri bahwa debu akan menepel di wajah kita dengan mudahnya. Caranya, rendam kapas dalam semangkuk susu. Tepuk-tepukkan pada wajah secara merata. Biarkan kurang lebih 1 jam, lalu bilas hingga bersih.
- Menghaluskan Kulit Wajah
Manfaat masker susu sangat bekerja untuk menghaluskan kulit wajah. Caranya, Campurkan 2 sendok makan susu murni dengan 1 sendok teh garam halus. Oleskan ramuan tersebut secara merata ke seluruh wajah pada malam hari menjelang tidur. Bersihkan wajah dengan air dingin pada pagi harinya. Maka wajah akan terasa lembut dan halus.
- Menghilangkan Noda Hitam Di Wajah
Tak hanya menghaluskan, masker susu ini dapat menghilangkan noda hitam, flek dan bekas jerawat di wajah. Caranya, ambil satu genggam kacang almond kemudian ditumbuk hingga halus. Campurkan dengan susu cair secukupnya hingga terbentuk adonan seperti pasta. Aplikasikan pada wajah di malam hari menjelang tidur. Keespkan harinya bershkan wajah dengan air dingin.
- Mengencangkan Kulit Wajah
Kulit yang kencang, kenyal dan lembut adalah salah satu kulit dambaan setiap wanita. Gunakan ramuan ini agar mendapatkan kulit wajah seperti itu, Siapkan 1 sendok makan susu, 1 sendok teh parutan wortel, air jeruk nipis, dan madu yang dipanaskan. Campurkan semua bahan tersebut hingga membentuk adonan seperti pasta. Aplikasikan pada wajah secara merata dan biarkan selama 15 menit. Bilas hingga bersih.
- Menghilangkan Jerawat dan Gatal-Gatal
Wajah yang berjerawat sangat mengganggu pemandangan di wajah kita, masker susu dapat mengatasi masalah Anda yang satu ini. Caranya, campurkan 1 sendok makan susu dengan 1 sendok teh mustard. Oleskan pada kulit yang terkena jerawat. Biarkan selama 20 menit, lalu bilas dengan air bersih.
- Perawatan Kuku
Tidak hanya untuk kulit, susu juga bermanfaat untuk kuku agar terlihat cantik dan sehat. Caranya, panaskan susu full-cream dan tuang ke dalam mangkuk. Setelah hangat-hangat kuku, rendam kuku dalam susu tadi selama 3 menit. Bilas dan keringkan. Untuk hasil terbaik gunakan body lotion untuk melembabkan.
- Mengatasi Kulit Kering
Kombinasi susu dan strawberry berfungsi untuk melembabkan kulit wajah yang kering serta mempercepat proses regenerasi sel-sel kulit mati. Hasilnya, kulit terlihat segar dan awet muda. Caranya, Haluskan 50 gram buah strawberry dan campur dengan 100 ml susu hingga membentuk adonan seperti pasta. Oleskan pada wajah, tipis saja secara merata. Biarkan hingga mengering dengan sendirinya, kurang lebih 20 menit. Bersihkan wajah dan bilas dengan air hangat.
Silahkan dicoba dan semoga bermanfaat 🙂
Yuk! Cantik Saat Hari Lebaran
Tak terasa kita telah menjalani puasa selama 30 hari. Puncak dari bulan Ramadhan adalah Hari Raya Lebaran. Tak mau dong di hari besar itu kita tak terlihat cantik di mata orang lain? Pada dasarnya kita akan bertemu dengan banyak orang seperti sanak saudara, kerabat, dan tetangga rumah. Yuk coba tips ini agar terlihat cantik sepanjang hari raya Idul fitri. 🙂
- Tidur Yang Cukup
Jangan tidur larut malam, karena begadang membuat wajah Anda terlihat lesu dan kusam pada saat bangun nanti. Pastikan wajah dan tubuh Anda bersih pada saat tidur.
- Gunakan Makeup Waterproof, Terutama Maskara
Ini berfungsi agar makeup Anda tidak mudah luntur saat terkena air atau keringat pada saat berkeliling untuk bersilaturahmi.
- Gunakanlah Makeup dan Tataan Rambut Yang Simple
Beruntung bagi yang berhijab tak perlu pusing karena tataan rambut yang kadang membuat kita bingung harus di apakan rambut kita pada saat hari besar. Tak semua hairdresser langganan kita bisa datang kerumah saat lebaran. Di biarkan saja terurai termasuk pilihan yang tepat loh, walaupun Anda rela harus kegerahan 😀
- Tidak Dianjurkan Untuk Memakai High Heels
Pada saat lebaran terkadang kita tidak hanya diam dirumah, jalan-jalan kerumah tetangga atau sanak sodara membuat kita cepat lelah apalagi di tambah dengan memakai hak tinggi pada saat berjalan. Pakailah flatshoes cantik punya Anda, atau kitten heels.
- Senyumlah Kepada Siapapun
Tak terkecuali kepada seseorang yang telah menjelek-jelekkan kita. Tenangkan hati dan pikiran Anda dari hal-hal kotor. Itu akan membuat Anda terlihat cantik dari luar dan dalam saat lebaran.
Yuk pancarkan cantikmu di hari yang indah nan Fitri ini 🙂
Mau cantik Malah Jadi Keriput? Yuk Kita Lihat Apa Saja Penyebabnya!
Wanita mana yang tidak ingin cantik? Kecantikan adalah salah satu aspek yang penting bagi wanita. Sudah tidak heran jika wanita menghabiskan banyak uang hanya untuk kecantikan. Akan tetapi, banyak yang tidak di sadari bahwa ada beberapa ritual kecantikan yang mengakibatkan kerutan di wajah.
Yuk! kita liat apa saja ritual tersebut :
- Menarik kulit area mata saat mengaplikasikan eyeliner
Kini sudah bermacam-macam model eyeliner. Walaupun demi Trend tetapi kita juga harus tetap memperhatikan kulit lembut kita. Menarik kulit area mata saat mengaplikasikan eyeliner dapat menyebabkan beberapa masalah kulit. Kebiasaan itu dapat membuat area mata akan mengalami pembengkakan, rusaknya pembuluh darah, dan keriput. “Gunakan eyeliner yang mudah diaplikasikan, daripada harus menarik kulit mata,” saran Dr Julia Tzu dari Wall Street Dermatology di New York City, Amerika Serikat.
- Menggunakan kombinasi produk untuk cegah penuaan
Banyak wanita yang menggemari produk perawatan kulit. Mulai dari penghapus kosmetik, busa pembersih wajah, toner, serum, pelembab, minyak wajah, krim dan masih banyak lagi. Terkadang Anda menggunakan beberapa kosmetik dalam satu waktu dan itu akan menghasilkan wajah yang sempurna. Tapi tanpa Anda sadari menggunakan semua produk dalam satu waktu itu akan membuat wajah Anda iritasi bahkan sampai luka. Dr Mona Gohara, asisten profesor klinis dermatologi dari Yale School of Medicine, Amerika Serikat menyarankan agar Anda mengaplikasikan produk yang hanya benar-benar bekerja pada kulit Anda. Seperti produk yang mengandung retinol, antioksidan, dan SPF.
- Menggunakan produk kecantikan organik
Produk organik memang sudah terbukti sangat baik untuk tubuh, dalam hal ini adalah makanan. Tetapi perlu diperhatikan bahwa tidak semua produk organik baik bagi kulit. Sebab, produk kecantikan dan perawatan kulit organik malah dapet menimbulkan peradangan hingga luka. “Lagipula, beberapa tanaman, seperti misalnya tanaman toxicodendron radicans dimana dikenal dengan nama populer poison ivy yang beracun, juga merupakan bahan alami dan organik. Akan tetapi, jelas bahwa tanaman itu sangat tidak baik bagi kulit Anda,” ujar Gohara.
- Menghapus riasan mata secara agresif
Membersihkan kosmetik pada daerah mata sangat penting. Namun itu harus di lakukan secara lembut dan perlahan. Gohara memperingatkan agar anda jangan menghapus kosmetik bagian mata dengan kasar. “Area kulit mata yang fragile akan bengkak dan menyebabkan rusaknya pembuluh darah,” tuturnya.
- Sering mengganti produk
Mengganti-ganti produk perawatan bukan langkah baik dan dapat merugikan diri sendiri. “Perlu dipahami bahwa produk misalnya krim, butuh waktu berbulan-bulan untuk memberikan hasil. Jadi, kecuali jika produk tersebut merusak kulit Anda, sebaiknya jangan langsung buru-buru mengganti dengan produk baru,” sebut Dr Janet Prystowsky, dermatolog asal New York.